Menghargai Waktu

“Uang yang hilang bisa dicari, tapi waktu yang telah berlalu tak bisa diganti.”

Ungkapan itu mungkin terdengar begitu klise. Namun toh maknanya abadi.
Hidup kita di dunia di batasi waktu. Tuhan memberikan kita nafas dari lahir sampai mati. Di sepanjang itulah kita bisa mendayagunakan waktu.
Sayangnya, kita sering kali lupa. Bahwa waktulah yang paling berharga dalam hidup. Bukan harta, tahta, atau popularitas yang hanya semu.
Hidupku, hidupmu. Dibatasi waktu. Sudahkah kamu bijak memanfaatkan waktumu?
Agung Setiyo Wibowo
Depok, 28 Desember 2021
Share on FacebookShare on Google+Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn

Leave a Reply